suatu pagi

adik

suatu pagi ….
Islam ini akan BESAR

suatu pagi ….
Islam ini akan tegak

suatu pagi ……
Islam ini akan kembali satu

suatu pagi ………
izzah islam akan kembali berkibar

suatu pagi ……..
bangunan peradaban ini akan kembali kokoh

suatu pagi ……..
umat ini akan kembali bersinar

suatu pagi ……..
umat ini akan merebut kembali kemenangannya

suatu pagi, ya suatu pagi.
kapankah kita kembali…
berjuang dalam satu tekad
untuk tegakkan agama ini…

suatu pagi nanti..
apakah masih kesempatan bagi kita..
bebas dan merdeka..
menjunjung tinggi kemuliaan dien ini..

suatu pagi nanti..
apakah masih tersisa dalam diri kita..
atau sudah kita habiskan tenaga kita..
tanpa pengorbanan sedikitpun untuk dien ini..

dan di suatu pagi
pikiran kecil ini kembali menyahut..
Allah akan menepati janjinya
ISLAM akan menunjukkan izzahnya
Umat ini akan menunjukkan kebesarannya
Risalah ini tak akan kalah
entah saat itu kita dimana….
apakah kita hanya sekedar “mengikuti” sungai kehidupan
apakah kita hanya “menyelamatkan” diri kita….
atau kah kita akan bahagia dengan para mujahid ditaman surga sambil memakai pakaian taqwa dan merasakan nikmat yang lebih menggembirakan dari dunia dan seisinya….

kemengan ISLAM itu pasti. apakah kita akan berada dalam salah satu pengusung kemenangan tersebut atau ……

“Ya Allah, Engkau mengetahui bahwa hati-hati ini telah berhimpun dalam cinta kepadaMU, telah berpadu dalam membela syariatMU. kukuhkanlah yaAllah ikatannya, kekalkanlah yaAllah cintanya. tunjukkan jalan-jalannya.Penuhilah hati-hati ini dengan nur cahaya-Mu yang tiada pernah sirna.limpahkan lah dada-dada kami dengan limpahan keimanan kepadaMU dan keindahan bertawakkal kepadaMU. nyalakanlah hati kami dengan makrifat kepadaMU. matikanlah dia dalam syahid dijalanMU. sesungguhnya Engkaulah sebaik-baik Pelindung dan sebaik-baik Penolong…….. “

2 thoughts on “suatu pagi

  1. pagi itu kan terwujud
    tatkala di malam harinya ribuan bahkan Jutaan kaum muslim
    mendekatkan dirinya dan memohon pertolongan kepada Allah
    dengan mendirikan malam (qiyamul lail)…
    dengan sholat..
    tilawah…
    menangis mengadu dan berkeluh kesah pada Allah…
    insya Allah…

Leave a comment